Ahmad Zamroni, Anggota Komisi IV DPRD Kabupaten Bekasi Gelar Reses

Komentar
X
Bagikan

Dakanews- Anggota Komisi IV DPRD Kabupaten Bekasi, Ahmad Zamroni melakukan reses masa sidang kedua tahun 2023 di Tambun Selatan. Reses ini dilakukan untuk menjaring aspirasi dari para konstituennya. Sehingga apa yang menjadi masukan bisa disampaikan oleh para wakil rakyat ke pihak eksekutif.

“Ini reses seperti biasanya, yaitu menjaring aspirasi Masyarakat. Apa yang menjadi keinginan masyarakat kami rangkung dan tampung. Kemudian akan menjadi rekomendasi untuk Pembangunan di Kabupaten Bekasi,” ucap Zamroni.

Ia mejelaskan masalah infrastruktur dan pelayanan masih menempati posisi pertama. Banyak warga yang menginginkan supaya adanya Pembangunan infrastruktur yang memadai. Selain itu, juga harus ada penanganan banjir secara permanen. Sehingga setiap musim penghujan tiba warga tidak was-was karena terancam banjir.

“Inikan jelang musim penghujan, jadi warga menyampaikan supaya ada pencegahan banjir secara permanen,” tambahnya.

Selama ini persoalan banjir di Kabuaten Bekasi memang belum bisa dituntaskan. Sehingga wajar saja kalau warga selalu was-was di saat musim penghujan tiba.

“Tugas kami sebagai wakil rakyat tentu akan terus mendorong pemerintah supaya bisa melakukan penanganan secara permanen. Entah gimana caranya supaya warga tidak kebanjiran setiap musim hujan tiba,” terangnya.

Zamroni menjelaskan reses merupakan kegiatan yang memang harus dilakukan anggota dewan. Ini bukanlah kampanye, melainkan menjarin aspirasi yang memang sudah diatur tata pelaksanaannya. Kebetulan saja memang waktunya berdekatan dengan masa seperti ini.

“Ini reses kan memang sudah rutin dilakukan. Jadi bukan kampanye, melainkan memang menjaring usulan warga dan mendengarkan berbagai masukan dari mereka,” ungkapnya.

Setelah reses selesai dilakukan, nantinya anggota DPRD Kabupaten Bekasi akan membuat semacam rekomendasi untuk ditindaklanjuti oleh Pj Bupati Bekasi. Sehingga apa yang disampaikan warga bisa direalisasikan. Sehingga Kabupaten Beksi bisa lebih baik lagi untuk kedepannya. (rls)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *